Jakarta - Pemerintah segera
menggelar rekrutmen calon pegawai negeri sipil di sejumlah kementerian
dan lembaga. Tes tahun ini dijamin bebas permainan. Anak petani dan anak
pejabat bisa bersaing sehat.
"Jadi intinya nanti semua anak, anak petani, anak masyarakat desa, anak pejabat, semua sama, nggak boleh ada perbedaan," kata Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN dan BR) Azwar Abubakar di Gedung Lembaga Administrasi Negara (LAN), Jl Veteran, Jakarta Pusat, Kamis (29/8/2013).
Menurut Azwar, permainan dalam proses rekrutmen PNS harus dihilangkan dengan pengawasan ketat. Dalam sejumlah tes terdahulu, permainan masih terlihat, termasuk dari soal.
"Yang pertama untuk soal yang kita buat kita minta sama kampus, melalui Kemdikbud ada 10 kampus yang membuat soal, soal itu sulitnya di bawah orang masuk universitas, jadi tidak sulit sekali," jelasnya.
Kebocoran soal juga jadi perhatian. Dari 20 ribu soal, ada sekitar 4-5 tipe agar tidak ada kecurangan.
Tak hanya itu, penempatan PNS juga mendapat pengawasan ketat. Tujuannya agar kualitas dan jumlah PNS yang direkrut, tepat sasaran.
"Secara bertahap dia butuh waktu 5-6 tahun, kerasalah nanti," imbuhnya.
Bagaimana
dengan calo? Politisi PAN ini mengimbau agar masyarakat tidak percaya
dengan bila ada yang menawarkan jasa untuk lolos uji CPNS. Secara
materi, masyarakat pasti rugi.
"Jadi diambil uang nanti Rp 10 juta per orang, ada 50 orang dapat Rp 500 juta dia punya uang, nanti lulus 10 orang, dan dia yang ngurus. Yang nggak lulus dikembalikan Rp 2 juta, jadi kan rugi masyarakat," tegasnya.
Rencananya, Kementerian PAN juga akan membuat aturan agar PNS rajin melaporkan kekayaannya secara berkala. Hal ini penting dilakukan untuk menghindari lonjakan keuangan yang dicurigai.
Berikut jadwal dan tahapan pelaksanaan tes CPNS 2013:
1. Penetapan persetujuan rincian formasi instansi : 20-30 Agustus 2013
2. Pengumuman dan pendaftaran penerimaan CPNS : 1-20 September 2013
3. Pelaksanaan ujian TKD dan TKB : 29 September-November 2013
4. Pengolahaan hasil TKD dan TKB : 3-4 November dan 27 November-13 Desember 2013
5. Pemberkasan dan Penetapan NIP : Minggu II Desember 2013
"Jadi diambil uang nanti Rp 10 juta per orang, ada 50 orang dapat Rp 500 juta dia punya uang, nanti lulus 10 orang, dan dia yang ngurus. Yang nggak lulus dikembalikan Rp 2 juta, jadi kan rugi masyarakat," tegasnya.
Rencananya, Kementerian PAN juga akan membuat aturan agar PNS rajin melaporkan kekayaannya secara berkala. Hal ini penting dilakukan untuk menghindari lonjakan keuangan yang dicurigai.
Berikut jadwal dan tahapan pelaksanaan tes CPNS 2013:
1. Penetapan persetujuan rincian formasi instansi : 20-30 Agustus 2013
2. Pengumuman dan pendaftaran penerimaan CPNS : 1-20 September 2013
3. Pelaksanaan ujian TKD dan TKB : 29 September-November 2013
4. Pengolahaan hasil TKD dan TKB : 3-4 November dan 27 November-13 Desember 2013
5. Pemberkasan dan Penetapan NIP : Minggu II Desember 2013